Tuesday, May 17, 2011

Sekilas Sejarah Aceh

Jenderal Van Swieten


teman teman, entah mengapa tiba tiba saya menjadi sangat lebay dengan kata kata "Aceh"
sampai saya teringat ingat dan penasaran dengan segala sesuatu menyangkut dengannya.
dan karena nyaris mati penasaran, saya buka deh beberapa situs dan menemukan beberapa artikel tentang sejarah berdirinya Aceh ini.

Rupanya Aceh itu dibangun atas puing puing kerajaan Hindhu-Budha loh. 
terus dari penemuan batu nisan di Krueng Pande, salah satu batu nisannya mengungkapkan bahwa Banda Aceh merupakan ibu kota Nanggaroe Aceh Darussalam yang di bangun pada hari Jumat tanggal
1 Ramadhan 601 H atau 22 April 1205 M.
wahh berarti sekarang Aceh sudah berumur 806 tahun :O
ckckck.


nah, dulu ketika Belanda masuk ke Aceh, nama Banda Aceh itu sempat di ganti menjadi Kutaraja oleh Jenderal Van Sweiten ketika penyerangan Agresi ke-2 Belanda pada tanggal 24 Januari 1874 dan di sahkan oleh Gubernur Jenderal di Batavia.
semenjak itulah Banda Aceh resmi di kebumikan dan di atas pusaranya ditegaskan Kuraja sebagai lambang dari Kolonialisme.

Pergantian nama ini ternyata banyak terjadi pertentangan di kalangan para tentara Kolonial Belanda yang pernah bertugas dan mereka beranggapan bahwa Van Swieten hanya mencari muka pada Kerajaan Belanda karena telah berhasil menaklukkan para pejuang Aceh dan mereka meragukannya. Setelah 89 tahun Banda Aceh Darussalam dikubur hidup-hidup dan Kutaraja dihidupkan.
maka pada tahun 1963 Banda Aceh dihidupkan kembali, hal ini berdasarkan Keputusan Menteri Pemerintahan Umum dan Otonomi Daerah bertanggal 9 Mei 1963 No. Des 52/1/43-43. 
Dan semenjak tanggal tersebut resmilah Banda Aceh menjadi nama ibukota Propinsi Nanggroe Aceh Darussalam bukan lagi Kutaraja sampai dengan sekarang ini.

ternyata membaca sejarah itu terkadang mengasyikkan juga, banyak sekali ilmu ilmu dan pengetahuan yang didapat dari masa lalu dengan membaca sejarah.
aku dulu gak pernah tau kalau nama Banda Aceh itu pernah diubah menjadi Kutaraja :D

meskipun sekarang Aceh sudah Jaya, bukan berarti melupakan sejarahnya yang luar biasa dengan begitu saja.
Aceh bisa jaya seperti sekarang karena belajar dari pengalaman para pejuang Aceh terdahulu yang dengan gigihnya bisa memperjuangkan kembali Aceh ini dari para penjajah.
salut salut..

1 comments:

Jazirah said...

Menarik sekali sejarah kerajaan Aceh ini, sudah lama berdiri dan selalu berhasil mengusir penjajah.

Post a Comment

 

Blog Template by YummyLolly.com - Header made with PS brushes by gvalkyrie.deviantart.com